Sabtu, 13 Agustus 2022

20 SOAL MATEMATIKA KELAS 7 SMP

 MATEMATIKA

1. Perbandingan banyaknya kelereng Adi dan Budi adalah 3 : 4, sedangkan perbandingan banyak kelereng Budi dan Catra adalah 2 : 5. Selisih banyaknya kelereng Adi dan dan Catra adalah 28 buah. Banyaknya kelereng Budi adalah...
A. 12 buah
B. 16 buah
C. 20 buah
D. 40 buah

2. Rasio waktu yang diluangkan Nofi untuk mengerjakan tugas Matemaika terhadap tugas IPA adalah 5 banding 4. Jika dia meluangkan 40 menit untuk menyelesaikan tugas Matematika, maka waktu yang dia luangkan untuk menyelesaikan tugas IPA adalah... .
A. 20 menit
B. 32 menit
C. 60 menit
D. 90 menit

3. Pak Hendra digaji Rp360.000,00 selama 3 jam untuk memberikan pelatihan di tempat kursus. Waktu yang dibutuhkan Pak Hendra gunakan untuk pelatihan jika beliau mendapatkan gaji Rp7.200.000,00 adalah... .
A. 12 jam
B. 20 jam
C. 60 jam
D. 140 jam

4. Suatu pekerjaan akan dapat diselesaikan selama 16 hari oleh 7 orang. Jika 3 pekerja ditugaskan ke pekerjaan lain, lama waktu yang bisa diselesaikan oleh pekerja yang tersisa adalah... .
A. 28 hari
B. 30 hari
C. 32 hari
D. 35 hari

5. Suatu pekerjaan dapat diselesaikan sendiri oleh Adi selama 12 hari, sedangkan Budi dapat menyelesaikan pekerjaan itu sendiri selama 24 hari. Berapa hari pekerjaan tersebut akan selesai jika Adi dan Budi mengerjakannya bersama-sama?
A. 6 hari
B. 8 hari
C. 16 hari
D. 32 hari

6. Seorang penjual membeli baju dari grosir dengan harga Rp30.000,00. Baju tersebut dijual dengan label harga Rp60.000,00 dengan bertuliskan diskon 20%. Besar keuntungan penjual tersebut, andaikan baju itu laku terjual adalah... .
A. Rp48.000,00
B. Rp30.000,00
C. Rp20.000,00
D. Rp18.000,00


7. Di suatu kota ada empat toko Tas yang menjual jenis barang yang sama. Daftar harga dan besar diskon seperti pada tabel berikut.


Pernyataan yang benar terkait harga penjualan tas sekolah dari beberapa toko tersebut adaalah ….
A. Selisih harga tas sekolah di Toko A dan Toko B Rp6.400,00
B. Selisih harga tas sekolah di Toko A dan Toko C Rp5.400,00
C. Selisih harga tas sekolah di Toko B dan Toko C Rp4.000,00
D. Selisih harga tas sekolah di Toko B dan Toko D Rp3.000,00

8. Tina menabung pada sebuah bank sebesar Rp1.600.000,00 selama 9 bulan. Jika tabungannya sekarang menjadi Rp1.900.000,00 maka suku bunga per tahun yang diberikan oleh bank tersebut sebesar ….

A. 10 %

B. 15 %

C. 20 %

D. 25 %

9. Pada sebuah kemasan barang tertulis bruto 75 kg dan tara 4%. Netto barang kemasan tersebut adalah... .

A. 78 kg

B. 74 kg

C. 72 kg

D. 71 kg

10. Seorang pedagang mengeluarkan Rp1.500.000,00 untuk menjalankan usahanya. Jika pada hari itu dia mendapatkan keuntungan sebesar 10%, maka besarnya pendapatan yang didapakan pada hari itu adalah....

A. Rp1.350.000,00

B. Rp1.400.000,00

C. Rp1.600.000,00

D. Rp1.650.000,00


11. Perhatikan gambar berikut.


Besar sudut HFE adalah ….derajat
A. 64
B. 68
C. 100
D. 112

12. Diketahui sudut ABC = (2x + 3) derajat dan sudut CBD = (3x – 8) derajat adalah dua sudut saling berpenyiku. Besar sudut pelurus sudut CBD adalah adalah … derajat.
A. 41
B. 49
C. 131
D. 139

13. ika sudut A dan sudut B saling berpenyiku dan sudut A : sudut B = 2 : 3 maka besar pelurus sudut A adalah … . derajat
A. 36
B. 54
C. 126
D. 144

14. Nilai x + y pada gambar di bawah ini adalah .... derajat


A. 120
B. 60
C. 39
D. 24

Keliling daerah yang diarsir adalah ….
A. 31 cm
B. 50 cm
C. 53 cm
D. 56 cm

16. Keliling belah ketupat adalah 60 cm, panjang salah satu diagonalnya 18 cm. Luas belah ketupat adalah…. cm2 (centimeter persegi)
A. 108
B. 216
C. 270
D. 432

17. Suatu persegi panjang kelilingnya adalah 56 cm, sedangkan lebanya 12 cm kurangnya dari panjang. Luas persegi panjang tersebut adalah... .cm2 (centimeter persegi)
A. 160
B. 180
C. 192
D. 196

18. Suatu lahan berbentuk trapesium siku-siku dengan ukuran panjang sisi-sisi sejajar 10 m dan 25 m, sedangkan jarak keduanya 8 m. Pada sekeliling lahan tersebut dipasang pagar dengan biaya pemasangan Rp20.000,00 permeter. Biaya pemasangan pagar seluruhnya adalah….
A. Rp1.010.000,00
B. Rp1.200.000,00
C. Rp1.250.000,00
D. Rp1.500.000,00

19. Keliling sebuah persegi adalah 80 cm, maka luas persegi tersebut adalah ... cm2
A. 1.600
B. 800
C. 600
D. 400

20. Sebuah taman berbentuk persegipanjang dengan ukuran 40 m x 24 m. Disekeliling taman ditanami pohon mangga dengan jarak 8 m, dan harga pohon Rp20.000,00 per buah. Uang yang dibutuhkan untuk membeli pohon mangga adalah... .
A. Rp360.000,00
B. Rp340.000,00
C. Rp320.000,00
D. Rp280.000,00





Tidak ada komentar:

Posting Komentar